Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Green Puspa yang Memanjakan Mata

Netizen.co.id -  Green puspa, merupakan komunitas yang membudidayakan tanaman dan ternak ikan dilahan yang sangat terbatas, komunitas ...




Green puspa, merupakan komunitas yang membudidayakan tanaman dan ternak ikan dilahan yang sangat terbatas, komunitas ini sudah berjalan dari 2017 yang dilakukan oleh warga, dalam lingkup warga tersebut dibentuk adanya kelompok, untuk kelompok tani namanya green puspa yang dilakukan oleh ibu-ibu dan untuk kelompok perikanan namanya green aquatic yang dilakukan oleh bapak-bapak, dalam semua lingkup itu disebut dengan petani kota.

Gang sempit yang memiliki dataran rendah mampu memanjakan mata warga, lokasi nya terletak di kawasan kampung Tangguh Jaya RW/06 Utan Kayu Selatan, gang tersebut dimanjakan dengan pemandangan hijau dari deretan rak-rak sayuran, Tanaman yang ditanam terdapat berbagai jenis. ada sayuran kale, kangkung, selada, pakcoy, bayam merah, bayam hijau, lalu terdapat tanaman buah juga seperti anggur dan ada tanaman bunga bungaan juga seperti bunga kamboja jepang, kemudian itu semua dapat dijual namun hanya dijual dilingkungan RT saja, karena lingkungan RT pun sudah banyak. Deretan tanaman sayur hijau segar, bunga dan buah di sepanjang dinding jalan kampung dan di pinggir gang tersebut dirawat dan dimanfaatkan dengan baik.

komunitas green puspa ini juga memiliki ternak ikan yang terdapat sebanyak12 kolam, 4 kolam ikan lele dan 8 kolam ikan nila, ikan nila lebih banyak karena dapat berkembang biak sendiri dan lebih mudah menghasilkan, namun ikan lele harus membeli bibit dan dibesarkan baru dijual.


Wilayah kampung ini merupakan wilayah rawan banjir, yang akhirnya selalu mengadakan perbaikan untuk saluran utama, selama progres perbaikan saluran utama penghijauan juga dilaksanakan, tuntuk tanaman yang ada dilingkungan ini memiliki metode, tanaman yang terletak di dinding itu metodenya hidroponic dan untuk tanaman yang terdapat diatas kolam ikan metodenya aquaponic, untuk tanaman dan perikanan sudah menggunakan konsep atau sitstem IOT jadi dapat dipantau secara online begitupun untuk penyiraman nya juga sudah menggunakan konsep tersebut.


Reponsive Ads